Pupuk Sido Panen Pupuk Organik Cair Untuk Semua Jenis Tanaman

Pupuk Sido Panen merupakan produk terbaru dari PT Sidomuncul Pupuk Nusantara. Pupuk Bio Organik Cair ini diformulasi khusus untuk bisa diaplikasikan pada semua jenis tanaman. Penggunaan pupuk organik cair Sido Panen akan memberikan manfaat yang sangat baik untuk kesuburan tanah, pertumbuhan dan produksi tanaman menjadi lebih maksimal secara kualitas dan kuantitas.

Untuk anda yang tertarik untuk menggunakan Pupuk Sidopanen pada budidaya tanaman anda, silahkan simak ulasannya berikut ini.

Apa Itu Pupuk Sido Panen?

Pupuk Sido Panen

Sido Panen adalah pupuk bio organik yang mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi tanaman. Mengandung mikroorganisme tanah yang bermanfaat sebagai dekomposer  (pengurai) dan penyedia nutrisi dari alam. Pupuk Sido Panen dapat diaplikasikan untuk semua jenis tanaman. Pupuk Sido Panen merupakan pupuk bio organik cair yang berasal dari bahan-bahan organik yang diproses melalui Biological Complex Process (BCP). Diperkaya dengan Bioprotectant, Hormon pertumbuhan, Unique Growth Factor, Unsur hara makro mikro dan Mikrobia-mikrobia menguntungkan.

Kandungan Sidopanen

Pupuk Sido Panen dilengkapi nutrisi yang dibutuhkan oleh tanaman untuk dapat tumbuh subur dan menghasilkan produksi maksimal secara kualitas dan kuantitas. Dilengkapi dengan Asam Amino, Asam Humat, Asam Fulfat, Bioprotectan, Hormon pertumbuhan, Unique Growth Factor, Unsur hara makro mikro serta Mikrobia-mikrobia yang menguntungkan.
  • Kandungan Unsur Hara
Kandungan Jumlah Satuan
C Organik 12,75 %
Nitrogen 1,92 %
P2O5 1,73 %
K2O 2,27 %
pH 5,0 pH
C- Organik : 12,75%
N + P2O5 + K2O : 5,92%
N-Organik : 1,28%
pH : 5,00
  • Kandungan Mikroorganisme
  1. Azobactor sp
  2. Azospirillium sp
  3. Bakteri pelarut fosfat
  4. Lactobacillus sp
  5. Pseudomonas sp
  6. Bakteri selulotik

Keunggulan Pupuk Sidopanen

Dari kandungan nutrisi yang terdapat dalam pupuk Sidopanen di atas terlihat bahwa banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dari pupuk bio organik cair tersebut. Adapun rincian manfaat dari penggunaan pupuk Sidopanen pada lahan pertanian dan tanaman adalah sebagai berikut:

  • Memperbaiki sifat fisik, kimia, dan biologi tanah.
  • Menyediakan hara esensial tanaman.
  • Merangsang pertumbuhan tanaman dan meningkatkana daya tahan terhadap serangan hama dan penyakit.
  • Meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil panen.
  • Meningkatkan aktivitas mikrobiologi tanah sehingga proses penyerapan hara menjadi lebih efisien.
  • Mengurangi dosis pupuk kimia konvensional hingga 100%.
  • Meningkatkan efisiensi pemupukan & efektivitas bahan organik.
  • Merangsang pertumbuhan akar, batang, daun dan buah.
  • Meningkatkan kapasitas fotosintesis tanaman & pertumbuhan vegetatif.
  • Mempercepat pengembangan dan reproduksi mikroorganisme secara alami dalam tanah, sehingga meningkatkan populasi mikroba tanah.
  • Meningkatkan ketersediaan nutrisi.

Cara Penggunaan Pupuk Sido Panen

Penggunaan pupuk Sido Panen akan sangat baik jika dilakukan pada awal budidaya tanaman yaitu mulai dari persiapan lahan sampai perawatan tanaman selama masa tanam. Adapun gambaran pemakaian pupuk Sidopanen secara umum adalah sebagai berikut:

  • Pengolahan Tanah
  1. Dosis 7-10 ml/ liter air
  2. Campurkan SIDO PANEN 100 ml (10 tutup botol Sido Panen) kedalam 10-14 liter air.
  3. Aduk campuran selama 1 menit sampai homogen.
  4. Aplikasikan Campuran Pupuk pada lahan seluas 500 m2 saat pengolahan tanah (tanah dibolak-balik).
  5. Diamkan lahan selama 1 minggu, kemudian lahan siap ditanami.

  • Pemupukan Tanaman

  1. Ddosis 3-5 ml/liter air
  2. Campurkan SIDO PANEN 100 ml(10 tutup botol Sido Panen) kedalam 20-30 liter air
  3. Aduk campuran sampai homogen, aplikasikan pada lahan seluas 500-1500 m2
  4. Lakukan penyemprotan ke tanah & bagian bawah tanaman dengan waktu penyemprotan sebelum pukul 08.00 atau setelah 16.00. Lakukan 1 minggu sekali/ sesuai anjuran pemakaian.
Catatan: Penggunaan pupuk Sidopanen pada tanaman secara spesifik akan dibahas pada postingan berikutnya. Silahkan lihat menu Cara aplikasi!

Demikianlah ulasan tentang pupuk Sido Panen, semoga bisa membantu anda menemukan pupuk terbaik untuk budidaya tanaman anda. Temukan juga informasi dan rekomendasi Pupuk Tanaman lainnya pada postingan berikutnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama