Hama Lalat Buah: Ciri-ciri, Gejala Serangan dan Cara Pengendalian

Lalat Buah Tomat merupakan salah satu kelompok hama yang banyak menimbulkan kerugian pada petani. Hal ini tentu saja disebabkan karena hama ini menyerang buah tomat yang menyebabkan menurunnya kualitas bahkan kerusakan parah sehingga tidak layak jual dan tidak layak konsumsi. Oleh karena itu para petani tomat terus berupaya mencari cara terbaik untuk mencegah dan mengendalikan serangan hama lalat buah.

Untuk anda yang saat ini sedang membudidayakan tanaman tomat dan berupaya mencari solusi atas serangan hama lalat buah. Terlebih dahulu tentu saja anda harus mengenali seperti apa karakteristik lalat buah tersebut. Langsung saja simak ulasannya dari Viotani berikut ini!

Lalat Buah

Apa Itu Lalat Buah Tomat?

Lalat Buah dengan nama latin Bactrocera sp merupakan jenis serangga yang berwarna hitam kekuningan dengan bentuk tubuh yang mirip dengan tawon kecil. Umur lalat dewasa terbilang sangat singkat hanya bertahan kurang dari seminggu. Biasnaya populasi lalat buah ini akan meningkat drastis saat curah hujan tinggi.

  • Klasifikasi
Kingdom: Animalia
Filum: Arthropoda
Kelas: Insecta
Ordo: Diptera
Famili: Tephritidae
Nama Umum: Bactrocera sp
  • Ciri-ciri dan Siklus Hidup

Siklus hidup lalat buah mulai dari telur sampai menjadi lalat dewasa sekitar 18-20 hari tergantung pada suhu. Lalat betina akan menyuntikkan telur ke dalam buah, ini adalah tahap awal kerusakan buah tomat. Telur tersebut akan berubah menjadi larva di dalam buah dengan rentang waktu antara 2-5 hari pada saat inilah larva akan mulai memakan daging buah tomat.

Selanjutnya dalam waktu 4-7 hari larva akan keluar dari buah dan menjatuhkan diri ke tanah, saat keluar larva akan melubangi buah tomat sehingga benar-benar mengalami kerusakan parah. Larva tersebut akan masuk ke dalam tanah dan berubah menjadi Puva. Puva akan menjadi lalat dewasa dengan waktu sekitar 3-5 hari.

  • Tanaman Inang

Lalat buah menjadi musuh bersama pada para petani karena hama yang satu ini menyerang banyak jenis tanaman. Hama ini menyerang tanaman sayuran berbuah dan tanaman buah-buahan tentunya. Adapun beberapa tanaman inang dari hama lalat buah adalah sebagai berikut:

  1. Tomat
  2. Cabai
  3. Jeruk
  4. Semangka
  5. Terong

Gejala Serangan Dan Cara Pengendalian

Lalat buah menyerang dengan cara menyuntikkan telur ke dalam buat tomat. Dari bekas suntikan tersebut akan nampak noda-noda kecil berupa bercak cokelat dan lubang di sekitar buah.

Telur yang berada dalam buah tersebut akan menetas dan berubah menjadi larva di dalam buah tomat. Larva tersebut akan memakan daging buah tomat yang menyebabkan buah tomat menjadi busuk dan berisi belatung.

Langkah pencegahan dan pengendalian yang bisa dilakukan untuk menjaga tanaman tomat dari serangan lalat buah adalah sebagai berikut:

Pengendalian secara tradisional dilakukan dengan melindungi buah dengan plastik atau anyaman daun kelapa. Hal ini biasanya dilakukan oleh petani buah di kampung. Namun tentunya cara ini sangat terbatas untuk jumlah tanaman yang relatif lebih sedikit dan aksesnya dekat dari rumah.

Mengatasi serangan hama lalat buah juga dapat dilakukan dengan memanfaatkan bahan alami sebagai insektisida alami atau bioinsektisida. Masalahnya proses pembuatan yang relatif lebih laman dan juga dosis takaran penggunannya yang belum ada ukuran pastinya.

Penggunaan perangkap juga merupakan cara aman untuk mencegah terjadinya serangan lalat buah. Perangkap lalat buah dengan menggunakan metil eugenol ini ramah lingkungan dan tidak meninggalkan residu.

Pilihan terakhir dalam pengendalian hama lalat buah adalah penggunaan insektisida kimia. Namun pilihan ini tentu saja berisiko, selain bisa merusak kelestarian lingkungan lahan pertanian juga bisa meninggalkan residu yang mungkin akan terserap ke dalam buah.

Oleh karena itu sangat penting untuk melakukan budidaya tanaman dengan memperhatikan kelestarian lingkungan. Lakukan upaya pencegahan serangan hama secara maksimal agar mampu meminimalisir serangan hama.

Demikianlah ulasan tentang Lalat Buah yang menyerang tanaman tomat, semoga bermanfaat. Temukan update informasi Hama Tanaman Pada postingan berikutnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama